Bagaimana Memilih Durian Super Enak

Pada saat musim durian tiba tentu kalian para pecinta buah yang satu ini akan segera berburu

Bagaimana Memilih Durian Super Enak

Bagaimana Memilih Durian Super Enak

bermacam-macam jenis durian yang enak, lezat dan menggugah indera penciuman kita semua. Namun seringkali kita mendapatkan harapan palsu setelah membeli durian dari berbagai penjual yang ada. Memang tidak bisa dipungkiri bahwa saat musim durian tiba, banyak penjual durian dadakan bermunculan di pinggir-pinggir jalan. Dengan berbagai jenis buah durian beserta harga yang ditawarkan membuat kita semakin kebingungan harus memilih yang mana.

Durian alias raja buah memang memiliki pesona tersendiri dibandingkan dengan bermacam-macam buah lainnya, baik lokal bahkan impor sekalipun. Buah durian memang tergolong buah yang unik, tidak sedikit orang yang gemar menyantap buah yang satu ini, namun juga tidak sedikit pula yang sangat membenci buah durian ini. Mungkin dari mereka yang membenci buah durian ini kebanyakan adalah orang-orang di luar Asia dan juga orang-orang yang memiliki sensitifitas indera penciuman yang berlebihan.

Seperti yang kita ketahui bersama, bahwa buah durian selain rasanya yang manis legit juga memiliki aroma wangi yang sangat tajam. Bahkan akan tercium berpuluh-puluh meter aroma wangi dari si raja buah yang satu ini. Tapi kadang buah durian yang kita beli dari penjual pinggiran jalan justru rasanya tidak manis sedikitpun, hanya penampilan buahnya dan aromanya saja yang menjanjikan. Ternyata untuk mendapatkan buah durian yang super lezat, manis, lembut dan banyak isinya memerlukan ketelitian dan perjuangan ekstra. Lantas bagaimana cara untuk membedakan buah durian yang super lezat luar dalam dan buah durian pemberi harapan palsu? Langsung saja kita simak beberapa ulasan berikut ini.

Jangan Menilai Durian Dari Bentuk Fisiknya

Ternyata tidak hanya dalam hal memilih pasangan saja yang bisa kita lakukan dengan pepatah tersebut. Pepatah jangan menilai isi dari penampilan luarnya memang sangat berguna untuk mendapatkan durian yang sangat enak. Pada dasarnya durian super memiliki berbagai warna kulit yang berbeda-beda, ada yang berwarna hijau, coklat dan juga kuning. Jangan sampai tertipu dengan warnanya, durian yang berwarna hijau belum tentu kalau durian tersebut belum matang. Juga sebaliknya, durian yang berwarna kuning juga belum tentu menandakan kalau durian tersebut sudah matang.

Pilihlah Durian Berbentuk Bulat

Perlu kalian tahu, sebenarnya tidak semua durian jika dilihat dari dekat berbentuk bulat lho, ada yang lonjong dan juga berbentuk seperti bunga atau abstrak. Maka dari itu pilihlah durian yang berbentuk bulat karena biasanya memiliki daging buah yang banyak dibandingkan dengan yang lonjong.

Pilihlah Durian Yang Punya Tangkai Pendek

Ternyata tangkai buah durian bisa menentukan tebal tidaknya daging buah di dalamnya lho. Maka dari itu, ketika sedang membei durian usahakan untuk memilih durian dengan tangkai yang tebal dan pendek. Durian super dengan tangkai tebal dan pendek biasanya memiliki daging buah yang tebal dan juga banyak. Jangan pilih durian dengan tangkai yang kecil dan panjang karena biasanya buahnya tipis dan jumlahnya sedikit.

Pukul-pukul Buah Durian

Nah untuk yang satu ini mungkin dari kalian sudah mengetahuinya, yaitu memukul-mukul buah durian dengan pisau atau tangan. Ketika sedang memukul dengan pisau cobalah dengarkan suaranya. Apabila bunyinya nyaring maka buah durian tersebut belum matang dan belum bisa dimakan, sedangkan jika bunyinya sudah teredam atau “bug-bug-bug” maka durian tersebut sudah siap kalian bawa pulang dan dimakan.

Pilihlah Durian Yang Berduri Pendek

Kalian juga bisa memilih durian dari bentuk duri nya lho. Pilihlah durian dengan duri yang pendek dan tidak terlalu rapat jaraknya. Durian yang memiliki duri yang pendek dan agak jarang akan memiliki daging yang manis dan berjumlah banyak.

Mencium Aroma Durian

Nah, kalau yang satu ini sudah jelas cara khas mendapatkan durian yang enak. Namun biasanya dengan hanya mencium aroma saja tidak cukup kan, namun kebanyakan juga berhasil. Buah durian super yang memiliki daging yang tebal dan enak akan menimbulkan aroma yang harum dan menggugah selera meskipun belum dibuka kulitnya.

Jangan Beli Durian Yang Kulitnya Sudah Terbuka

Banyak konsumen yang salah kaprah ketika membeli buah durian, kebanyakan mereka justru membeli yang sudah dibuka kulitnya oleh penjual. Alasannya klasik saja, kebanyakan dari mereka tergiur dengan aroma yang tercium dari buahnya. Padahal kalau dipikir lebih dalam lagi, buah durian yang sudah dibuka kulitnya tentu sudah terkontaminasi dengan udara dari luar serta kotoran dan debu. Maka dari itu pilihlah durian yang masih fresh belum dibuka oleh si penjual.

Yak beberapa tips di atas bisa kalian jadikan acuan ketika ingin membeli buah durian yang sangat lezat. Jangan mudah tergiur dengan harga murah yang tidak wajar. Belilah durian super dengan harga yang sewajarnya saja. Karena harga biasanya akan menentukan kualitas. Selamat berburu durian ! kami juga menyediakan alat belah durian untuk infonya hub. 081226543798

 

Leave a Reply